Beberapa waktu lalu saya mendapatkan satu pelajaran yang sangat berharga tentang Become Positive. Pada saat salah seorang manager sedang memberikan presentasi tentang business plan dalam meeting rutin, hand phone saya bergetar, dan halo.....(saya pun permisi keluar).....terdengar suara istri (sambil menahan tangis) yang mengabarkan bahwa si Sesa sedang sakit keras.....Tanpa pikir panjang saya langsung mohon ijin untuk segera pulang. Dengan raut muka tegang dan perasaan tidak nyaman saya bertemu dengan seorang rekan yang menanyakan kondisi saya dan saya menjawab bahwa si kecil lagi sakit. Spontan rekan saya menceritakan bahwa beberapa waktu yang lalu anaknya juga sakit keras, panas tubuhnya mencapai 41.5 derajat celcius, anaknya lunglai, badannya menggigil, istrinya sangat panik, stress, dan akhirnya setelah di bawa ke dokter ternyata panas biasa.
Mendengar cerita rekan tersebut ternyata tidak membuat saya tenang tetapi malah semakin stress, semakin panik, kepala jadi pening, nafas terasa berat dan pikiran pun jadi kalut. Sepanjang perjalanan saya merasakan semua kondisi tersebut. Sesampainya di rumah saya bersyukur bahwa kondisi si Sesa sudah lebih baik. Tetapi ternyata sampai dengan keesokan harinya saya masih merasakan stress, kepala pening dan kalut walaupun Si Sesa sudah di bawa ke dokter dan kondisinya mulai normal.
Dari pengalaman tersebut saya berpikir dan mengambil satu kesimpulan bahwa Kalau selama ini kita bertemu dengan teman, saudara, kenalan atau siapapun yang sedang mengalami kesedihan, kita cenderung untuk menceritakan tentang kesedihan juga dengan sangat antusias dan menganggap bahwa hal tersebut wajar saja dan kita berasumsi bahwa dengan menceritakan kesedihan yang sama atau lebih parah akan membuat orang lain lebih baik.
Ternyata....itu semua SALAH BESAR....SANGAT FATAL. Hukum Tarik Menarik (The Law of Attraction) memang benar adanya. Seharusnya yang kita lakukan adalah justru menceritakan hal-hal yang positif, hal-hal yang menenangkan pikiran, memberikan solusi, bukan sebaliknya.
SEBARKAN HANYA YANG POSITIF......SEGALA HAL YANG POSITIF....KESENANGAN, KEBAHAGIAAN, CINTA, KEDAMAIAN, KASIH SAYANG, SEMANGAT, GAIRAH, RASA SYUKUR, KESEHATAN, KESUKSESAN, KEMAKMURAN, KEBERLIMPAHAN, KEINDAHAN.
Salam POSITIF!
EdySantoso (trainer&motivator)
No comments:
Post a Comment